Selasa 27 Jun 2017 21:06 WIB

GNPF-MUI Bertemu Jokowi, Habib Rizieq Dikabari

Red: Agung Sasongko
Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI Bachtiar Nasir (tengah) didampingi Zaitun Rasmin (kiri) dan Yusuf Marta (kanan) dan sejumlah jajaran tokoh GNPF MUI memberikan keterangan pers saat mengkonfirmasi beberapa isu pasca bersilaturrahim dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan di Jakarta, Selasa (27/6).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI Bachtiar Nasir (tengah) didampingi Zaitun Rasmin (kiri) dan Yusuf Marta (kanan) dan sejumlah jajaran tokoh GNPF MUI memberikan keterangan pers saat mengkonfirmasi beberapa isu pasca bersilaturrahim dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan di Jakarta, Selasa (27/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab dikabari soal pertemuan Gerakan Nasional Pembela Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) dengan Presiden Joko Widodo pada Hari Idul Fitri.

"Tentu pertemuan kami koordinasikan dengan Habib Rizieq karena perjalanan kami dari awal 411 terus koordinasi dengan Kapolri, 212 kami terus berkoordinasi, jadi apa yang kami lakukan ini tidak jalan sendiri, kami tetap berkoordinasi," kata Ketua GNPF-MUI Bachtiar Nasir dalam konferensi pers di Ar-Rahman Qur'anic Learning (AQL) Islamic Center Jakarta, Selasa.

Bachtiar Nasir melakukan konferensi pers bersama dengan para pengurus GNPF-MUI yaitu Wakil Ketua GNPF MUI Zaitun Rasmin, anggota Dewan Pembina GNPF-MUI Yusuf Matra, anggota Dewan Pembina GNPF-MUI Haikal Hasan, Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI) Ahmad Sobri Lubis serta Juru Bicara FPI Munarman.

Pertemuan GNPF-MUI dan Presiden Joko Widodo terjadi pada hari raya Lebaran 25 Juni 2017 di Istana Merdeka yang dihadiri oleh 7 orang pengurus GNPF-MUI. Sedangkan Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno dan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.