REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Sudah hampir dua tahun sejak One Direction mengumumkan mereka akan absen di industri musik. Louis Tomlinson justru sejak awal tidak terpikir ingin menjadi penyanyi solo.
Tomlinson mengatakan kepada The Guardian dia awalnya tidak berencana untuk menjadi penyanyi solo. Hanya saja kondisi rehatnya grup vokal One Direction yang mendorongnya.
"Jika Anda bertanya kepada saya setahun atau 18 bulan yang lalu, 'Apakah Anda akan melakukan sesuatu sebagai artis solo?' Saya akan mengatakan, 'Sama sekali tidak,' " kata Tomlison dikutip dari E!Online, Rabu (28/6).
Tomlinson mengatakan ketika dia bersama One Direction, terasa tidak dapat dilupakan sampai tingkat tertentu. Dia pun sejak awal merasa sedikit keberatan atas arah pembicaran hiatus.
Tomlinson dan teman bandnya Liam Payne dan Niall Horan berencana untuk merilis album solo debut mereka tahun ini. Keputusan itu menyusul jejak bintang One Direction Harry Styles, yang merilisnya di bulan Mei, dan mantan anggota Zayn Malik, yang meninggalkan grup tersebut beberapa bulan sebelumnya pengumuman hiatus dan merilis rekaman perdananya yang pertama pada tahun 2016.
Tomlinson merilis single solonya yang pertama, Just Hold On bersama Steve Aoki, Desember lalu. Proyek tersebut sukses di Amerika dan mencapai peringkat 2 di tangga lagu Inggris.