Seorang Wanita Melahirkan Bayi Perempuan di Jalan Tol Cipali

Rep: Mabruroh/ Red: Andi Nur Aminah

Ahad 02 Jul 2017 15:10 WIB

Perempuan melahirkan (ilustrasi) Foto: pixabay Perempuan melahirkan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Moment arus balik kali ini diwarnai dengan kejadian yang mengharukan. Seorang wanita, Sukiati (43) harus melahirkan anaknya di kilometer 82 Tol Cikopo-Palimanan. Proses persalinannya dibantu oleh para penumpang wanita.

Kapala Bagian Operasi (Kabagops) Korlantas Polri Kombes Benyamin mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.40 WIB. Saat itu anggota tengah melakukan patroli sepanjang jalan tol.

Dia mengatakan, setibanya di kilometer 82 Tol Cipali anggota menemukan sebuah bus Kiaramas yang berhenti di pinggir jalan. Di samping bus tersebut, terdapat kerumunan dan menemukan seorang wanita yang hampir melahirkan.

Anggota yang berpatroli kemudian mencari-cari apakah ada keluarga dari wanita asal Rembang, Jawa Tengah tersebut. Sayangnya Sukiati berangkat seorang diri menuju Ibu Kota. "Tidak satupun keluarga yang ikut dalam bus. Kasatlantas terus meminta tolong kepada penumpang-penumpang wanita (yang di dalam bus) untuk membantu," jelas Benyamin saat dihubungi di Jakarta, Ahad (2/7).

Saat itu juga kata dia, anggota segera menghubungi tim medis yang tidak jauh dari lokasi peristiwa. Tak berapa lama kemudian tim medis datang dan proses melahirkan terpaksa dilakukan di pinggir jalan. "Medisnya tidak jauh dari pos di Cikopo. Setelah proses melahirkan selesai, langsung dibawa ke rumah sakit terdekat," ujarnya.

Yang amat disayangkan wanita tersebut seorang diri berangkat menuju Jakarta dalam keadaan hamil tua. Namun karena proses melahirkan berjalan dengan selamat dia pun mengaku bersyukur. "Kondisi ibu dan bayi perempuannya dalam keadaan sehat setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit," kata dia menerangkan.

Terpopuler