Senin 10 Jul 2017 18:48 WIB

Walcott tak Ingin Tinggalkan Arsenal

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Theo Walcott
Foto: AP Photo/Kirsty Wigglesworth
Theo Walcott

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penyerang sayap Arsenal Theo Walcott dikabarkan enggan angkat kaki dari London Utara musim depan. Walcott ingin bertahan dan memperjuangkan tempatnya di lini serang the Gunners musim depan.

Nama Walcott menjadi pembicaraan dalam beberapa hari kebelakang. Pemain 28 tahun itu santer akan dijual oleh Arsenal pada musim panas ini.

Salah satu klub asal London West Ham United dilaporkan bersedia menampung Walcott. The Hammers pun siap menggelontorkan dana 20 juta pound. Sebagai gantinya, Meriam London sudah mengincar pemain AS Monaco Thomas Lemar yang akan segera didatangkan ke Emirates Stadium.

Menurut laporan yang dilansir Daily Star, Senin (10/7), Walcott enggan pergi dan ingin memperjuangkan tempatnya di Arsenal untuk musim depan.

Walcott percaya ia memiliki kemampuan dan pengalaman yang cukup untuk membela the Gunners. Untuk itu, ia akan berusaha keras sepanjang sesi pramusim untuk meyakinkan Arsene Wenger mempertahankannya.

Walcott tampil cukup baik musim lalu. Ia mencetak total 19 gol bagi the Gunners pada  semua kompetisi dan memainkan 23 pertandingan.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 12 10 1 1 24 16 31
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement