Kamis 13 Jul 2017 15:36 WIB

War For The Planet Of The Apes Tayang di Indonesia 26 Juli

Rep: Novita Intan/ Red: Esthi Maharani
War for the Planet of the Apes
Foto: Time
War for the Planet of the Apes

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Rumah produksi Chernin Entertainment dan TSG Entertainment mengumumkan film fiksi War For The Planet Of The Apes akan tayang di bioskop Indonesia pada 26 Juli 2017.  Film ketiga dari trilogi Rise of the Planet of the Apes (2011) dan Dawn of the Planet of the Apes (2014) tersebut akan menjadi cerita seru dari pertempuran abadi koloni manusia melawan koloni primata.

Matt Reeves dan Michael Giacchino kembali dipercaya untuk menjadi sutradara dan komposer War For The Planet Of The Apes. Visual Effect juga kembali dipegang oleh tim Weta Digital.

Andy Serkis kembali memerankan tokoh utama Caesar, demikian juga Karin Konoval sebagai Maurice, orangutan kepercayaan Caesar. Terry Notary kembali memerankan Rocket, tangan kanan Caesar. Juga kembali ialah Judy Greer sebagai Cornelia, istri Caesar’s wife Cornelia dan Toby Kebbell sebagai Koba.

Film ketiga ini akan menggambarkan pertarungan antara Ceasar dan kolonel untuk menentukan masa depan spesies masing-asing dan masa depan planet.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement