REPUBLIKA.CO.ID, REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Barcelona mengonfirmasi penandatanganan bek kanan Benfica Nelson Semedo dalam kontrak lima tahun senilai 30 juta euro, ditambah lima juta tambahan. Namun, kontrak ini baru benar-benar resmi setelah Semedo lolos tes medis.
Benfica telah menetapkan harga permintaan mereka sebesar 50 juta euro namun kedua klub sepakat dengan biaya yang lebih rendah.
Sekretaris teknis Barcelona, Robert Fernández, terbang ke Lisabon pada Kamis (13/7) pagi untuk untuk membawa bek berusia 23 tahun itu ke Katalan. Semedo berada di radar Barcelona untuk sebagian besar musim lalu karena Los Culés berusaha memperkuat sisi kanan pertahanan mereka.
Barcelona awalnya mengincar mantan pemain mereka Héctor Bellerín. Akan tetapi Arsenal bersikeras memertahankannya sehingga Barcelona menoleh ke Semedo.
Semedo masuk dalam daftar pemain yang bisa direkrut Barca sebagai alternatif pengganti Bellerin. Blaugrana juga menetapkan nama lainnya dalam daftar alternatif tersebut di antaranya Sidibe dari AS Monaco, Cancelo dari Valencia, atau Kimmich dari Bayern Muenchen.
Diwakili oleh Jorge Mendes, ia memiliki klausul pelepasan dalam kontraknya sebesar 50 juta euro. Selain Barca, Manchester United juga dikabarkan berminat pada Semedo. Semedo telah mencatatkan 46 penampilan dan mencetak dua gol di semua kompetisi untuk Benfica pada musim 2016/2017 lalu.