REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG – Pelatih sementara Sriwijaya FC Hartono Ruslan tak dapat menyembunyikan kegembiraannya setelah anak-anak asuhnya memetik tiga angka dalam lanjutan Liga 1. Laskar Wong Kito menaklukkan PS TNI 2-1 di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Jumat (14/7).
Ia mengatakan, hasil ini sangat bermakna karena diraih di kandang sendiri. Apalagi dua laga sebelumnya Sriwjaya FC kalah dari Persija dan Arema FC.
“Tidak banyak komentar saya,” ujar Hartono, “Saya ucapkan terima kasih kepada semua pemain atas kerja keras mereka malam ini. Kemenangan ini berkat fighting spirit pemain, meskipun sempat tertinggal mereka bisa membalikkan keadaan. Saya ingin menikmati kemenangan ini.”
Penyerang Sriwijaya FC Hilton Moreira mengaku pertandingan melawan PS TNI malan pertandingan sangat berat karena banyak kritikan yang diarahkan kepada timnya atas hasil buruk sebelumnya. “Atas kritik itu saya memilih diam, saya memilih untuk membuktikannya di lapangan,” katanya.
Pelatih PS TNI Ivan Kolev menyebut pertandingan berjalan seimbang dan anak-anak asuhannya tidak pantas kalah. Ia menilai hasil imbang lebih adil. “Saya ucapkan selamat kepada Sriwijaya FC,” ujarnya.
Kolev yang pernah menangani Sriwijaya FC mengatakan, “Hampir semua situasi berbahaya di depan gawang kami semuanya berasal dari bola umpan silang dan bola mati. Ini akan menjadi bahan evaluasi yang harus segera diperbaiki.”