REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING--Tak ada nama Nemanja Matic dalam skuat Chelsea yang dibawa pelatih Antonio Conte untuk tur pramusim ke Cina dan Singapura dalam sepekan ke depan. Dari 25 nama yang Conte bawa, Matic tak dilibatkan dalam tiga laga pramusim Chelsea melawan Arsenal di Cina, serta Bayern Muenchen dan Inter Milan di Singapura.
Hal ini semakin mengindikasikan kuat Matic akan segera hengkang dari Chelsea. Rival Chelsea, Manchester United jadi klub yang dikabarkan kuat sedang berusaha mendatangkan gelandang asal Serbia itu.
Konon, United sudah setuju untuk membayar mahar senilai 40 juta pound (Rp 682 miliar) kepada Chelsea untuk meminang pemain 28 tahun tersebut. Indikasi Matic akan ke United karena faktor adanya Jose Mourinho di Old Trafford. Hubungan Matic dan pelatih asal Portugal itu sangat baik sejak keduanya bersama-sama mengantarkan Chelsea juara Liga Primer Inggris 2014/2015.
Sinyal Matic akan pergi juga sudah diperlihatkan manajemen the Blues dengan mendatangkan Tiemoue Bakayoko dari AS Monaco. Gelandang 22 tahun ini dibeli untuk menggeser Matic. Namun, belum ada konfirmasi resmi dari kedua belah pihak terkait proses transfer ini.
Berikut skuat yang Chelsea bawa ke Cina dan Singapura :
Kiper: Thibaut Courtois, Willy Caballero, Eduardo, Marcin Bulka
Bek: Cesar Azpilicueta, Gary Cahill, David Luiz, Andreas Christensen, Tomas Kalas, Jake Clarke-Salter, Fikayo Tomori, Marcos Alonso, Kenedy
Gelandang: Cesc Fabregas, N'Golo Kante, Mario Pasalic, Lewis Baker, Kyle Scott, Pedro, Willian, Victor Moses
Striker: Charly Musonda, Jeremie Boga, Michy Batshuayi, Loic Remy