Senin 19 Mar 2012 20:15 WIB

GM Indonesia Dukung Pengembangan Esemka

Esemka Rajawali
Foto: antara
Esemka Rajawali

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Pabrikan mobil asal Amerika, PT General Motors (GM) Indonesia, menyatakan akan mendukung pengembangan Esemka sebagai mobil nasional.

"Menurut kami, program mobil nasional bagus untuk pertumbuhan industri (otomotif) nasional," kata Presiden Direktur GM Indonesia Marcos Purty selepas acara peluncuran Chevrolet Orlando di Jakarta, Senin.

Purty mengatakan GM Indonesia akan mendukung kebijakan pemerintah untuk mengembangkan industri mobil nasional yang juga akan berdampak terhadap peningkatan kinerja industri otomotif.

"Tentu saja kami ingin menjadi bagian dari inovasi dan pengembangannya," katanya.

Namun Purty tidak secara jelas dan rinci menyebutkan bentuk dukungan yang akan diberikan dalam pengembangan mobil nasional.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement