Kamis 10 May 2012 21:08 WIB

New CR-V Kini Model Terlaris Honda

New Honda CRV
Foto: Honda
New Honda CRV

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Memasuki bulan April 2012 New Honda CR-V dan Honda Jazz terus menunjukan hasil positif. New CR-V sendiri menjadi kontributor terbesar penjualan Honda setelah mencatat penjualan sebanyak 1.853 unit pada bulan April lalu. 

Seperti dikutip ROL, Kamis (10/5), dari keterangan pers Honda, angka penjualan New Honda CR-V tersebut diklaim diraih dalam waktu singkat semenjak diluncurkan pada tanggal 26 April lalu. Secara total, Honda CR-V telah terjual sebanyak 2.727 unit sepanjang  tahun 2012 dan  meraih pangsa pasar di kelas SUV sebesar 17%.

Model lain, Honda Freed menyumbangkan angka penjualan sebesar 339 unit, sebelum meluncurkan model terbarunya pada tanggal 8 Mei lalu.  Hingga saat ini, Honda Freed telah terjual sebanyak 4.637 unit di seluruh Indonesia dan mencaplok pangsa pasar MPV sebesar 10%. 

Sementara itu, MPV premium Honda yaitu All New Honda Odyssey berhasil terjual sebanyak 79 unit pada bulan April 2012 dan telah terjual sebanyak 290 unit sepanjang tahun 2012. 

Sementara itu, pasokan model sedan Honda dari Thailand masih terhambat sehingga tidak mencatat penjualan pada bulan April lalu. Pada bulan April sendiri, Honda mencatat total penjualan sebesar 3.732 unit pada bulan April 2012. Secara total, hingga bulan April 2012, Honda telah mencatat angka penjualan sebanyak 11.875 unit diseluruh Indonesia dan menguasai pangsa pasar sebesar 3.5%.

“Hingga bulan April ini, produk-produk Honda menunjukkan tren penjualan yang cukup baik, dimana produk yang baru mengalami penyegaran seperti New Honda CR-V telah diterima dengan baik dan memberikan kontribusi signifikan terhadap penjualan Honda, " ungkap Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor.

"Dengan peluncuran New Honda Freed baru-baru ini, kami yakin penjualan Honda akan semakin meningkat di bulan-bulan mendatang.”

sumber : HPM
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement