Rabu 13 Jun 2012 16:33 WIB

Kejar Kelas Premium, Lexus Kenalkan Empat Varian Terbaru

Rep: Ichsan Emrald Alamsyah/ Red: Djibril Muhammad
Varia lexus terbaru IS 300 C
Foto: Republika/Agung Supri
Varia lexus terbaru IS 300 C

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Memiliki target untuk terus berada di jajaran atas merek mobil premium, Lexus memperkenalkan Empat varian terbarunya di Indonesia. Empat varian ini antara lain RX-350 Sport, RX 450 hybrid, CT 200 hybrid dan convirtble sedan terbaru IC 300S (ICS) dan beberapa di antaranya akan meluncur di jalan ibukota Juli mendatang.

"Berkat dukungan pelanggan setia kami, kami dipercaya (Lexus sebagai bagian dari Toyota Motor Corporation) menghadirkan varian sebanyak ini," tutur Lexus Indonesia Principal Johnny Darmawan saat membuka seremoni perayaan Lima Tahun Lexus di Indonesia, Rabu (13/6).

Menurut Johnny dua seri RX hadir di Indonesia dengan mengusung desain terbaru berbasis spindle grille, yaitu RX 450 h dan RX 350 F Sport yang akan meluncur pada Juli mendatang. Seri RX menurut Johnny sangat pas untuk konsumen dengan gaya hidup aktif, dengan kombinasi sempurna antara kendaraan mewah dengan kenikmatan berkendara ala SUV.

Dua jenis RX series ini dibanderol dengan harga Rp 1,170 miliar untuk RX 350 F Sport dan 1,403 miliar untuk RX 450h. "Lexus juga membawa tipe-tipe varian terbaru hybrid untuk meningkatkan kepedulian atas lingkungan," ungkap Johnny.

Seperti RX 450h, sebuah tipe mobil hybrid yang mengusung empat hal, yaitu charge, hybrid eco, eco dan Power, Lexus juga menghadirkan kelas hatchback premium pada seri CT 200h. Varian terbaru dari Lexus Indonesia ini juga akan menawarkan teknologi hybrid ramah lingkungan.

Johnny menjelaskan CT 200h ini mengusung sistim hybrid yang unik, sehingga menghasilkan sensasi berkendara luar biasa senyap, nyaman, minim getaran, lincah, kencang dan lapang.

Desain CT 200h sendiri dibuat sporti, tegas dengan garis-garis desain yang penuh dengan ekspresi. Sebagai premium hybrid hatchback, CT 200h ini menghadirkan dua mode berkendara yaitu, Hybrid Mode dan Sport Mode. Ct 200h sendiri dibanderol dengan harga mencapai Rp 700-800 juta

Seri terakhir yang akan meluncur sebentar lagi di Indonesia yaitu Lexus IS 300 (IS-C) untuk model convertible sedan. Sedan Lexus ini bertipe kendaraan coupe dan memiliki kebebasan optimal ala kendaraan convertible. Lexus sendiri membanderol harga IS-C diangka Rp 1 miliar.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement