Sabtu 14 Jul 2012 14:16 WIB

Ada Gangguan Rem, Captiva Sport Ditarik dari Pasar

Captiva
Foto: Chevrolet
Captiva

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Badan Administrasi Keselamatan Lalu Lintas (NHTSA) akan menarik model terbaru SUV Chevy Captiva Sport 2012 karena masalah pada rem parkir.

Laporan resmi itu menyebutkan kabel rem parkir model itu tidak sepenuhnya terpasang di konektor. Hal itu menyebabkan rem parkir akan selalu aktif dan beresiko kecelakaan ketika kendaraan sedang melaju.

Jumlah kendaraan yang ditarik sebanyak 2.070 unit dan diproduksi antara 26 April dan 17 Mei 2012 seperti dikutip Auto Evolution.

Pemilik akan diberitahu secara resmi oleh GM pada 18 Juli dan dealer akan memeriksa dan mengganti bagian yang rusak dengan gratis.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement