Selasa 04 Jun 2013 22:00 WIB

KIA All New Carens Masuk Pasar Indonesia

Rep: niken paramitha/ Red: Taufik Rachman
KIA All New Carens
KIA All New Carens

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- KIA All New Carens akhirnya masuk ke pasar Indonesia. Setelah sebelumnya dirilis secara global di Paris Motor Show (PMS) tahun lalu.

Bertempat di Gandaria City, Jakarta,  All New Carens resmi dirilis hari ini, Selasa (4/6) malam. PT KIA Mobil Indonesia (KMI) menyebutnya sebagai The Breakthrough Family Car.

All New Carens yang didesain Peter Schreyer ini sengaja menonjolkan desain yang stylish dan modern sebagai salah satu keunggulannya. "Kelebihan All New Carens ada diberbagai aspek yakni, desain, teknologi, comfort (kenyamanan) dan, kualitas keamanan," kata Hartanto Sukmono, Direktur Marketing KMI.

Kesan sporty dituangkan All New Carens dari dimensi badannya yang rendah dan lebar. Tapi meski memili bodi yang cukup besar, Hartanto enggan menyebutknya sebagai MPV (Multi Purpose Vehicle. "Ini bukan MPV karena memang bukan untuk barang. All New Serena memang untuk family car," katanya.

All New Carens generasi ketiga ini diimpor langsung dari Korea. Dan dibanderol dengan harga Rp 249.500.000 untuk transmisi manual dan Rp 262.500.000 untuk transmisi otomotas. Dengan delapan pilihan warna, yakni clear white, bright silver, camden beige, titanium silver, galaxy brown, cherry black, inferno red dan newport blue.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement