Rabu 28 Aug 2013 23:15 WIB

Kembangkan Bisnis, No Doubt Cari Mitra

Alarm mobil No Doubt
Foto: No Doubt
Alarm mobil No Doubt

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- No Doubt Smart Alarm System terus mencoba mengembangkan bisnisnya ke daerah di seluruh Indonesia. Perusahaan pun terus mencari mitra untuk menjadi agen/distributor di daerah yang selama ini belum terjangkau. Seperti di kepulauan Kalimantan dan Sulawesi.  

Sejak melakukan soft launching, perusahaan telah menjangkau Jabodetabek. Kini, beberapa daerah lain sudah mulai terjangkau. 

Untuk Pulau Jawa, No Doubt sudah menjangkau Bandung, Cirebon, Semarang, Pati, Solo, Yogya dan Surabaya, serta Bali (Denpasar). Sementara untuk Pulau Sumatra, sudah menjangkau Aceh, Medan, Palembang, dan Lampung.

"Penunjukan agen/distributor bertujuan untuk memenuhi permintaan pasar yang tinggi," tulis keterangan resmi perusahaan, Rabu (28/8).

Perusahaan mengklaim, telah berhasil menjual lebih dari seribu unit alarm dalam waktu kurang dari tiga bulan setelah soft launching. "Masih banyaknya permintaan di daerah-daerah Indonesia yang belum sempat tertangani."

No Doubt juga menyatakan keikutsertaannya di ajang Indonesian International Motor Show (IIMS) 2013. "Ajang ini juga digunakan perusahaan untuk melakukan grand laucnging No Doubt Smart Alarm System yang akan diadakan pada 21 September 2013".

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement