Jumat 08 Nov 2013 21:39 WIB

Alasan Produsen Otomotif Sematkan LED

Rep: Fian Firatmaja/ Red: Agung Sasongko
Lampu LED
Lampu LED

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT. Mazda Motor Indonesia (Mazda) meluncurkan New Mazda2 Jumat (8/11), di Jakarta. Penyegaran yang paling terlihat dari New Mazda2 adalah penggunaan lampu Light Emitting Diode (LED) Reflector Type Headlamps.

Bonar Pakpahan selaku Planing Produk dari Mazda menjelaskan fokus refreshmen teknologi New Mazda2 ada pada penerangannya yaitu lampu LED ini. Maka tak mengherankan perubahan pada bagian lampu jadi sangat terlihat.

Mengapa memilih bagian lampu? Bonar menjelaskan ada beberapa alasan untuk hal tersebut. "Pertama dari segi estitika.  Bagian yg menarik dari sebuah kendaraan dapat dilihat bentuk lampunya di luar body dan lainya," papar dia.

Selain dari segi estetetika, segi keamanan juga menjadi alasannya. "Alasan yang kedua adalah sistem keamanan. Bahwasannya bila berjalan malam hari dengan menggunakan lampu yang berteknologi tinggi baik dari segi pencahayaan atau teknologi yang mendukung akan memberi rasa aman pada pengendaranya," lanjut Bonar.

Selain itu, penggunaan lam LED juga lebih rendah daya listriknya. Lampu LED hanya memakan daya listrik sebesar 16 watt. Jumlah ini lebih rendah dari lampu halogen yang yang memakan daya hingga 55 sampai 60 watt dan 35 sampai 60 watt untuk lampu xenon HID.

Daya hidup lampu LED juga lebih panjang dengan jam operasional lebih dari 10.000 jam. Jumlah ini jauh dibanding dengan lamp halogen yang hanya mampu bertahan 1.500 sampai 2.500 jam dan xenon HID yang mampu bertahan hingga 2.500 sampai 3500 jam waktu operasional.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement