Selasa 12 Apr 2016 17:46 WIB

IIMS 2016 Dukung Kampanye #SaveKidsLives

Rep: Dian Fath Risalah/ Red: Winda Destiana Putri
IIMS
Foto: Antara
IIMS

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kampanye #SaveKidsLives di seluruh dunia untuk menyelamatkan anak-anak dari kecelakaan lalulintas.

Kampanye serupa juga digalang bersama FIA (Federasi Otomotif Internasional) dan PP IMI (Ikatan Motor Indonesia) melalui booth khusus IMI di Hall C3 Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016.

Meski aroma motorsport menghiasi lokasi, tapi aktivitas IMI juga berkaitan dengan keselamatan lalulintas pada anak sekolah dengan tajuk kampanye A Safe Road to School.

Puluhan anak-anak SD dibimbing menjadi pengguna jalan raya yang baik, termasuk cara menyeberang yang benar dan pemahaman Yellow Box di persimpangan jalan.

"Inilah sebagian makna dari tagline The Essence of Motor Show yang sejak tahun lalu diapungkan IIMS. Tak melulu bicara bisnis otomotif, tapi juga ada didalamnya berbagai aspek lain seperti sosial dan budaya otomotif, komunitas, hobi dan sebagainya pada momen dan tempat yang sama. Itulah IIMS," Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh.

Sampai dengan hari Senin (11/4), tercatat 196.957 pengunjung  memadati area Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement