REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) berharap, target satu juta unit Colt Diesel dapat semakin cepat tercapai. Deputy Group Head of Field Group PT KTB, Doni Maksudi mengatakan, target pencapaian tersebut diharapkan akan rampung pada Februari 2017 mendatang.
"Sekarang kami bermain di 3200an unit per bulan. Masih kurang lebih 9.000 lagi, memang tidak mungkin kalau selesai dalam tiga bulan ini. Kita harapkan Februari 2017 satu juta unit Colt Diesel akan tercapai," kata Doni di Jakarta, belum lama ini. Doni mengungkapkan, saat ini permintaan truk mulai bagus di semester dua 2016. Dari awal penjualan, hingga kini populasi Mitsubishi Fuso telah mencapai 991.389 unit.
Untuk tahun ini, penjualan Mitsubishi Fuso ditopang oleh produk Colt Diesel di kelas light duty truck, dengan angka penjualan sebesar 21.215 unit, menguasai 54,8 persen pangsa pasar di kelasnya. Sedangkan di kelas medium, heavy-duty truck, meraih penjualan sebesar 1.912 unit. "Saat ini daerah yang paling besar masih Jabodetabek, menguasai 18,5 persen. Kedua, ada di Jawa Timur sekitar 12-13 persen," ujar Doni.
Menurut Doni, saat ini ada peningkatan penjualan untuk peremajaan unit. Beberapa dari konsumen menambahkan unit di sektor perkebunan dan logistik. Selama 2016, permintaan sebagian besar berasal dari pelanggan Mitsubshi yang lama. "Diler akan sangat menjanjikan ke depan. Setiap unit maksimal 10 tahun itu diganti, atau peremajaan. Saya lihat di Jakarta, tingkat kemacetan tinggi, dulu waktu tempuh bisa dua jam, tapi sekarang empat jam. Makanya kita optimis ke depan," ungkap Direktur PT Srikandi Diamond Motors, Osman Arifin.