Rabu 14 Mar 2018 14:31 WIB

Honda Brio RS Pimpin Pasar City Car

Honda Brio Satya membukukan penjualan sebesar 3.898 unit.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Winda Destiana Putri
Honda Brio Satya. Ilustrasi
Foto: Youtube
Honda Brio Satya. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Honda Brio RS berhasil menjadi produk dengan penjualan tertinggi di segmen City Car sebanyak 1.186 unit, dan meraih pangsa pasar 42 persen. Selain itu, penjualan Honda juga ditopang oleh tiga produk terlarisnya, yaitu Honda Brio Satya, Honda HR-V 1.5L dan Honda Mobilio.

Honda Brio Satya membukukan penjualan sebesar 3.898 unit, diikuti oleh Honda HR-V 1.5L sebanyak 2.233 unit, dan Honda Mobilio sebanyak 1.514 unit. Kemudian, Honda Jazz meraih penjualan 847 unit, sementara Honda CR-V terjual 814 unit dan Honda HR-V 1.8L terjual 466 unit.

"Walaupun persaingan di segmen City Car semakin ketat, kami yakin keunggulan yang ditawarkan Honda Brio RS dengan mesin bertenaga dan hemat bahan bakar akan membuat produk ini tetap eksis ditengah masyarakat," kata Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, dalam keterangannya kepada Republika.

Selain itu, Honda Civic Hatchback terjual 319 unit dan Honda BR-V terjual 224 unit. Sementara di segmen Sedan, Honda Civic mencetak penjualan 228 unit, sedangkan Honda City terjual 150 unit dan Honda Accord terjual 15 unit.

Pada Februari, sebanyak 2.461 unit mobil di segmen City Car terjual dan mencapai 2,6 persen dari total penjualan mobil di Indonesia yang mencapai 93.737 unit. Secara keseluruhan, Honda Prospect Motor mencatat penjualan 11.894 unit di Februari 2018 dengan pangsa pasar 13,4 persen dari total pasar otomotif di Indonesia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement