Sabtu 25 Jan 2020 04:07 WIB

Penjualan Mobil Elektrik Toyota Naik Tajam

Penjualan mobil elektrik Toyota naik tujuh kali lipat.

Rep: Firkah Fansuri/ Red: Indira Rezkisari
Menter Keuangan Sri Mulyani berada di balik kemudi mobil listrik Toyota Prius Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV) saat mengunjungi booth Toyota yang hadir di GIIAS 2019 di BSD City, Tangerang, Banten, Rabu (24/07/2019).
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Menter Keuangan Sri Mulyani berada di balik kemudi mobil listrik Toyota Prius Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV) saat mengunjungi booth Toyota yang hadir di GIIAS 2019 di BSD City, Tangerang, Banten, Rabu (24/07/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy, mengatakan  sepanjang 2019, pasar otomotif nasional juga ditandai dengan meningkatnya penjualan mobil elektrifikasi. Terutama mobil berbasis teknologi Hybrid atau hybrid electrified vehicle (HEV).

Peningkatan terlihat dari penjualan mobil-mobil elektrifikasi Toyota berbasis HEV terus mengalami peningkatan. Hingga Desember 2019, penjualan kendaraan elektrifikasi Toyota tercatat hampir 2.500 unit.

Baca Juga

Kenaikan penjualan mobil elektrifikasi Toyota mencapai tujuh kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya.

 

“Kami melihat konsumen otomotif di Indonesia semakin memahami pentingnya kehadiran mobil HEV sebagai sarana mobilitas yang mampu menunjang program pemerintah dalam mendorong penggunaaan kendaraan ramah lingkungan serta mengurangi beban terhadap kebutuhan bahan bakar fosil. Kami optimis kendaraan HEV akan semakin diterima masyarakat luas,” kata Anton, beberapa waktu lalu.

 

Total penjualan HEV Toyota Brand (Toyota & Lexus) sepanjang 2019 mencapai 647 unit. Dan C-HR HEV yang diluncurkan TAM pada April 2019 lalu menjadi kontributor terbesar penjualan HEV Toyota dengan kontribusi sebesar 42,4 persen dan diikuti oleh Camry HEV dengan kontribusi 29,4 persen.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement