Rabu 06 Feb 2013 19:42 WIB

Giliran Scoopy Usung Teknologi Injeksi PGMFI

Rep: niken paramtia/ Red: Taufik Rachman
New Honda Scoopy
New Honda Scoopy

REPUBLIKA.CO.ID,REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hari ini , Rabu (6/2), PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan New Honda Scoopy - FI.

Skutik ini juga secara resmi menggantikan Honda Scoopy yang sebelumnya sudah ada dipasaran. New Honda Scoopy menggunakan teknologi injeksi PGMFI. Dan beragam fitur baru yang melengkapi teknologi sebelumnya.

"Tidak hanya desain yang fashionable tapi juga banyak fitur dengan kemasan teknologi inovatif," kata Yusuke Hori, Presiden Director AHM.

New Honda Scoopy ini hadir dengan dua tema baru. Yaitu Sporty dan Stylish. Dilengkapi dengan project headlight sebagai lampu utamanya.

Soal bahan bakar, New Honda Scoopy meyakini, konsumsi bahan bakarnya lebih hemat 26 persen dibanding dengan generasi sebelumnya.Dengan konsumsi bahan bakar 56 kilometer per liter.

Fitur lain yang melengkapi model baru Scoopy ini adalah bagasi yang bisa menyimpan helm Scoopy. Atau enam kali lebih besar dibanding generasi sebelumnya.

New Honda Scoopy juga dilengkapi dengan fitur keselamatan Side Stand Switch, Brake Lock dan Magnetic Key Shutter. Teknologi Side Stand Switch merupakan teknologi dimana mesin tidak dapat dinyalakan jika dalam posisi turun. Teknologi Brake Lock mengantisipasi motor loncat saat dinyalakan. Dan Magnetic Key Shutter untuk mencegah pencurian.

New Honda Scoopy ini hadir dalam lima pilihan warna. Yaitu Metro Black, Cosmo Cream, Fancy Black, Chic Cream, dan Vouge Red. New Honda Scoopy dibanderol dengan harga Rp 13.900.00 (on the road Jakarta).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement