Rabu 26 Feb 2014 17:05 WIB

Honda Luncurkan New Supra X 125 FI

New Honda Supra X 125 FI
Foto: Republika/Prayogi
New Honda Supra X 125 FI

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- PT Astra Honda Motor (AHM) hari ini meluncurkan secara resmi generasi terbaru dari varian bebek New Supra X 125 PGM-FI di Senayan, Jakarta. Bebek yang merupakan model 2014 ini tampil lebih fresh dengan beragam fitur terbaik di kelasnya.

"Kami bangga sebagai pelopor teknologi mesin injeksi untuk pasar Indonesia sejak tahun 2005 melalui model motor injeksi pertama kami  yaitu Honda Supra X 125 PGM-FI. Selain itu kami mempertahankan semangat dan komitmen untuk berkontribusi terhadap lingkungan masyarakat," ungkap Presdir PT AHM Toshiyuki Inuma.

Honda Supra X 125 PGM-FI dilengkapi dengan mesin 125cc, 4 Stroke SOHC. Kini dengan teknologi terbaru PGM-FI, model ini memiliki akselerasi yang lebih kuat, ramah lingkungan serta hemat bahan bakar 21 persen dari model sebelumnya hingga mencapai 61,8 km/jam.

New Honda Supra X 125 PGM-FI ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur baru, seperti socket untuk pengisian baterai elektronik seperti handphone, kunci pembuka jok, pengaman kunci kontak bermagnet otomatis serta gantungan barang.

New Honda Supra X 125 PGM-FI 2014 versi Spoke Wheel dipasarkan dengan harga Rp15,350 juta (OTR Jakarta) dengan tiga pilihan warna, hitam, merah dan biru. Adapun varian Cast Wheel dijual seharga Rp16,4 juta (OTR Jakarta) dan tersedia pilihan warna hitam, merah, biru dan putih.

sumber : www.sportku.com
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement