REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Awal 2015 langsung dimanfaatkan PT Astra Honda Motor (AHM) untuk memulai penetrasinya. Beberapa bulan belakangan sempat santer dan mulai bocor informasi dan foto tentang skutik anyar dari pabrikan sayap kepat tersebut.
Nah, skutik terbaru dari Honda ini disebut-sebut bermesin gambot 150cc dengan basis Honda Vario. Nama Vario memang sudah sangat populer mulai dari Honda Vario 110, Vario Techno sampai Vario 125 PGM-FI.
Senin malam 6 Januari 2015 kemarin, undangan resmi tentang pengenalan produk baru mereka dilayangkan. Dalam keterangan undangan tersebut oengenalan dilaksanakan pada Rabu 14 Januari minggu depan.
Kita bisa menebak kemungkinan produk baru yang dimaksud adalah skutik Honda Vario 150. Dari bocoran foto yang ramai diperbincangkan di dunia maya, skutik ini mempunyai desain bodi tajam khas Vario. Namun bagian lainnya ada yang baru seperti bentuk lampu dan desain velg.
Jika memang benar Honda Vario 150 akan segera meluncur di Indonesia, bagaimana dengan nasib Honda PCX yang sama-sama mengusung mesin 150cc? Belum dapat diketahui pasti soal perbedaan fitur dan teknologi yang diaplikasi Vario 150 dan PCX150.