REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Main Dealer sepeda motor Honda wilayah DKI Jakarta dan Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) menggelar “Honda Indonesian Technical Skill Contest 2015” pada Selasa (28/4).
Ajang bertujuan mengevaluasi kemampuan mekanik dan service advisor (SA) Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) ini berlangsung di Training Center WMS, Jatake Tangerang.
Kontes tingkat regional Jakarta dan Tangerang ini berjalan sangat ketat. Pasalnya setiap peserta wajib melewati tahapan penyaringan serius.
Ada 3 tahapan wajib yang harus dilalui setiap mekanik dan SA. Pada tahap pertama diikuti 1.390 mekanik dan 245 SA dari berbagai AHASS wilayah DKI Jakarta dan Tangerang.
Pada tahap kedua, terpilih 140 mekanik dan 70 SA. Selanjutnya masuk tahap ketiga atau final, terpilihlah 10 mekanik dan 10 SA terbaik.
“Kami mempersiapkan kontes ini dengan baik dan sistematis karena melalui kontes ini kami dapat mengevaluasi kemampuan mekanik dan service advisor kami,” jelas Head of Technical Service Departemen WMS, Taryudin dalam keterangan pers diterima ROL, Rabu (29/4).
Kontes ini sendiri terbagi dua kategori yaitu kategori mekanik dan kategori service advisor, tambah Taryudin.
Kontes dengan tema “Satukan Hati Wujudkan Prestasi, Satukan Karya, Cerdaskan Bangsa” tersebut, memberlakukan beberapa metode tes yang komprehensif berdasarkan kurikulum pelatihan mekanik Honda.
Tes tersebut meliputi test teori, tes praktek meja, tes trouble shooting, dan khusus untuk SA, ditambah dengan tes customer handling.
Pada tahap final, hanya terpilih tiga pemenang pada kategori mekanik maupun service advisor. Selain memperebutkan piala, pemenang akan mendapatkan hadiah berupa uang jutaan rupiah. Kemudian juara pertama dari setiap kategori akan ikut kontes tingkat nasional.
“Juara pertama pada setiap kategori akan mengikuti kontes tingkat nasional pada bulan September di Pontianak,” papar Taryudin.
Berikut Pemenang Kontes Mekanik dan Service Advisor 2015
Kategori Mekanik AHASS
1. Rahmat Hidayat (AHASS WahanaArtha Ritelindo Tanah Tinggi)
2. Fadzar Supriadi (AHASS Tunas Dwipa Matra)
3. Rizky Angga Fahmi (AHASS WahanaArtha Ritelindo Jatake)
Kategori Service Advisor (SA) AHASS
1. Andi Priyatmoko (AHASS Ramayana Begawan Putra jaya)
2. Joswanto (AHASS Robinson)
3. Siti Fatimah (AHASS Cilangkap)