Selasa 19 Jan 2016 23:14 WIB

Skuter Matik Paling Dicari Sepanjang 2015

Ilustrasi
Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Motor dengan segmen skuter matic (skutik) menjadi jenis paling dicari sepanjang 2015. Itu terlihat dari hasil penjualan sepeda motor segmen skutik sebesar 4.877.725 unit dari seluruh penjualan motor nasional 6.480.155 unit.

Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) sepanjang tahun 2015 penjualan motor nasional mengalami penurunan 17,6 persen menjadi 6.480.155 unit dari 7.867.195 pada 2014.

General Manager Sales Division AHM Thomas Wijaya mengatakan PT Astra Honda Motor memimpin pasar sebesar 68,7 persen. Tumbuh 4,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya melalui penjualan sebesar 4,45 juta unit.

"Untuk penjualan segmen skutik sendiri, AHM mampu menguasai 76,9 persen pangsa pasar melalui penjualan skutik Honda sebesar 3.750.816 unit," kata Thomas melalui siaran pers di Jakarta, Selasa (19/1).

Menurutnya, penjualan terbanyak segmen skutik dicapai Honda BeAT eSP series yang mampu memikat pecinta skutik Tanah Air dengan total penjualan 1.970.254 unit atau berkontribusi 40 persen terhadap penjualan skutik secara nasional.

Respon positif masyarakat juga tercermin dari penjualan Honda Vario eSP series sebesar 1.382.486 unit dan tingginya pertumbuhan penjualan Honda Scoopy eSP sebesar 35,4 persen dari 285.830 unit pada 2014 menjadi 386.953 unit pada 2015.

Penjualan skutik Honda lainnya tercatat yaitu Honda Spacy 7.258 unit, dan Honda PCX 3.852 unit, dan big bike skutik Honda NM4 Vultus terjual sebanyak 13 unit.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement