Jumat 06 Jan 2017 14:14 WIB

Hyundai Perkenalkan Skuter Portabel

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Hyundai Ioniq Scooter.
Foto: Digitaltrends
Hyundai Ioniq Scooter.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hyundai kembali memperkenalkan konsep inovatif terbaru dalam acara Consumer Electronics Show (CES) 2017 di Las Vegas. Kali ini kendaraan roda dua yang berupa skuter listrik dibuat menjadi portabel.

Inovasi terbaru tersebut menempatkan menjadi skuter pertama yang praktis untuk dibawa kemana-mana. Dengan nama "Ioniq Scooter", benda ini dapat dilipat sehingga dapat dibawa tanpa memakan ruang yang besar.

Bahkan skuter ini memang dirancang untk dapat ditaruh dalam pintu mobil model Prius yang memiliki ruang sempit. Hyundai menjelaskan, menyimpannya di pintu adalah solusi yang lebih user-friendly daripada menyimpannya dalam bagasi. Panel pintu model Prius dilengkapi dengan port pengisian khusus sehingga pengguna dapat mengisi baterai Ioniq Scooter.

Untuk mengendarai skuter, cukup dengan menekan tombol yang terletak di stang kanan, dan pengguna sudah dapat melaju kecepatan hingga 12 mph. Stang dapat digulirkan ke depan untuk menambah kecepatan dan digulirkan ke belakang untuk mengerem.

Hyundai menekankan Ioniq Scooter hanyalah sebuah konsep dan belum disetujui untuk produksi. Namun, tidak menutup kemungkinan konsep inovatif ini suatu saat akan menjadi solusi bagi mobilitas yang tinggi di masa depan, dikutip dari Digitaltrends, Jumat (6/1).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement