Senin 23 Sep 2019 19:11 WIB

Kompetisi Mekanik Castrol Kembali Digelar

Kompetisi yang berlangsung sejak 2009 ini telah diikuti 8200 mekanik

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Hiru Muhammad
Salah satu tim pemenang Castrol Super Mechanic Contest 2018,
Foto: Dok Castrol
Salah satu tim pemenang Castrol Super Mechanic Contest 2018,

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mekanik memiliki peran yang besar dalam menentukan keberhasilan layanan servis di bengkel kendaraan bermotor. Karena ityu sudah selayaknya bila ketrampilan mereka dalam melayani pelanggan mendapatkan penghargaan yang sesuai. 

Hal itu dilakukan Castrol Indonesia yang kembali menggelar Ajang kompetisi Castrol Super Mechanic Contest. Ajang ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan Castrol untuk pengembangan kemampuan dan apresiasi pada mekanik. 

Kompetisi yang berlangsung sejak 2009 lalu, telah diikuti lebih dari 8.200 mekanik Indonesia yang terdiri dari 5.000 mekanik motor dan 3.200 mekanik mobil.  “Kontes akan kembali dilaksanakan pada Oktober 2019 dan kualifikasi telah dimulai sejak awal Agustus di enam kota besar untuk motor dan dua kota besar untuk mobil,” ujar Country Marketing Manager Castrol Indonesia, Deananda Sudijono dalam keterangan tertulis Ahad (22/9).

Pada ajang kompetisi ini, para mekanik tidak hanya bersaing satu sama lain, namun juga berkesempatan mengasah keahlian, menambah ilmu serta informasi mengenai tren serta teknologi terbaru di kendaraan maupun oli pelumas. Tahun ini Castrol meluncurkan kemasan edisi spesial dengan memajang foto anggota tim pemenang Castrol Super Mechanic Contest 2018.

Kemasan edisi spesial ini merupakan sebuah apresiasi Castrol terhadap para pemenang dan dapat menjadi kebanggaan tersendiri bagi para pemenang. "Sekaligus juga menjadi inspirasi para mekanik lainnya untuk terus mengembangkan prestasi guna memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan,” kata Deananda.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement