REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selama ini, Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) identik sebagai sebuah pameran kendaraan roda empat atau lebih. Kali ini, IIMS dikemas lewat IIMS Motobike Expo khusus untuk pameran kendaraan bermotor roda dua.
Project Director IIMS Motobike Expo 2019, Hendra Noor Saleh mengatakan, gelaran ini akan dilaksanakan pada 29 November hingga 1 Desember 2019. "Motobike Expo digelar dalam tiga hari selama akhir pekan di Istora Senayan Jakarta," kata Hendra dalam konferensi pers Motobike Expo di Jakarta pada Selasa (5/11).
Meski ini merupakan sebuah gelaran khusus motor, ia optimistis event ini mampu menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat. Mengingat, hingga saat ini kendaraan roda dua masih jadi kendaraan yang paling diminati, baik bagi yang menggunakan kendaraan sebagai sarana transportasi maupun yang menjadikan motor sebgai sarana dalam menyalurkan hobi.
"Hingga saat ini, sudah ada sepuluh brand motor dan belasan industri pendukung yang telah memastikan untuk memeriahkan kegiatan ini. Beberapa brand lainya pun kemungkinan akan menyusul untuk juga ikut serta," ujarnya.
Beberapa pabrikan motor yang sudah memastikan kontribusinya adalah Benelli, BMW Motorrad, Cleveland, Husqvarna, Kawasaki, KTM, Peugeot, Piaggio, Vespa dan Yamaha. Sementara ini, brand yang menyewa area dengan besaran paling luas adalah BMW Motorrad.
Selain memiliki daya Tarik dari sajian produk motor terbaru, event ini juga menghadirkan area pameran bagi perlengkapan dan aksesoris yang otomatis juga mampu menjadi magnet bagi para pecinta motor. Merk dari industri aksesoris yang ikut serta diantaranya adalah Alpinestars, Arai, Astra Otoparts, Brisk Busi, Cargloss, Deus Ex Machina, Elders Company, Komine, Nolan, Ohlins, Proliner, R9, RCB, RS, Shinko, SHOEI, Street Art Custom, Taichi, Uma, V-Rossi, dan Von Dutch serta beberapa merk ternama lainnya.
Di satu sisi, ia juga menekankan bahwa dunia "anak motor" tak terlepas dari kegiatan music performance. Oleh karena itu, para pengunjung pameran pun akan dihibur dengan sejumlah bintang tamu seperti Kelompok Penerbang Roket, Riot Club dan Feast.
"Lewat event ini, kami ingin mengemas sebuah pameran yang menimbulkan kesan menyenangkan. Sehingga, para pengunjung dapat lebih enjoy dalam menikmati setiap sajian produk terbaru. Selain itu, kegiatan ini pun juga ditujukan untuk memberikan edukasi terkait sejumlah teknologi terbaru dalam industri kendaraan roda dua," kata dia.