Rabu 26 Jul 2017 13:55 WIB

Formalsu Dorong Minat Ngaji Anak-Anak di Medan

Mengaji
Mengaji

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Forum Masyarakat Literasi Sumatera Utara (Formalsu) meluncurkan program Pustaka dan Ngaji Kampung 9 di Dusun 6 Desa Sidorukun, Kabupaten Labuhanbatu, untuk mendorong minat baca terutama di kalangan anak usia sekolah. Ketua Formalsu Hasban Ritonga di Medan, Rabu (25/7), mengatakan, peluncuran Pustaka dan Ngaji Kampung 9 diharapkan dapat meningkatkan minat anak-anak di perdesaan dalam hal membaca dan mengaji.

"Dengan gemr membaca dan rajin mengaji, anak-anak kita bisa tumbuh menjadi generasi berwawasan serta bertakwa. Saya bahagia sekali bisa meluncurkan Pustaka dan Ngaji Kampung 9 yang pertama di Sumut," katanya.

Ia mengatakan, kehadiran Pustaka dan Ngaji Kampung 9 selaras dengan tujuandari deklarasi Sumut sebagai provinsi literasi, yang tentu sangat membutuhkan partisipasi masyarakat agar gerakan itu bisa menjangkau seluruh daerah.  "Formalsu juga dibentuk untuk mendukung Sumut menjadi provinsi literasi. Forum seperti ini baru pertama di Indonesia, karena itu kami juga akan mendorong terbentuknya forum-forum literasi serupa di berbagai kabupaten dan kota," katanya.

Inisiator Pustaka dan Ngaji Kampung 9, Agus Marwan, mengatakan gagasan awal berdirinya pustaka itu agar anak bisa membaca buku sebelum mengaji.  Berbekal pengalaman mempromosikan program literasi bersama USAID Prioritas, Agus Marwan ingin membangun budaya membaca di kampung halamannya.

Programserupa akan dilaksanakan di beberapa desa lain.  "Kami akan bekerja sama sama dengan guru-guru ngaji di desa-desa tetangga, sehingga semakin banyak anak kita bisa membaca buku sekaligus mendapatkan pendidikan agama yang baik," katanya.

Selain perpustakaan, program Pustaka dan Ngaji Kampung 9 juga menyediakan sepeda motor pustaka.  Armda bermotor itu dilengkapi dengan buku-buku bacaan, dan secara terjadwal akan berkeliling ke desa-desa di Labuhanabatu. *

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement