Jumat 04 Aug 2017 03:45 WIB

Sudding Akui Ada 12 Anggota DPR Ingin 'Nyebrang' ke Hanura

Red: Bilal Ramadhan
Anggota Komisi Hukum DPR RI, Syarifudin Sudding
Foto: tahta aidilla/republika
Anggota Komisi Hukum DPR RI, Syarifudin Sudding

REPUBLIKA.CO.ID, KUTA -- Sekretaris Jenderal Partai Hanura Sarifuddin Sudding membenarkan 12 anggota DPR periode 2014-2019 dari beberapa partai politik berkeinginan pindah ke Hanura, karena berbagai hal dan partainya menyambut positif keinginan ke-12 itu.

"Ya dari beragam partai, yang menghubungi saya kurang lebih 12 orang ingin bergabung dengan Hanura," kata Sarifuddin Sudding di area Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) I Hanura, di Kuta, Bali, Kamis (3/8).

Dia mengatakan hal itu belum sampai pada proses pendaftaran calon anggota legislatif Partai Hanura namun baru pada tahap rencana kepindahan. Menurut dia, saat pendaftaran caleg Hanura, ke-12 orang tersebut akan mengambil sikap apakah jadi bergabung ke Hanura atau tidak.

"Saya kira ini hak orang, kami tidak dalam posisi untuk meminta yang bersangkutan (bergabung ke Hanura)," ujarnya.