Ahad 06 Aug 2017 13:32 WIB

Al-Khelaifi: Neymar akan Ukir Sejarah Bersama PSG

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Andri Saubani
Presiden Paris Saint-Germain Nasser Al-Khelaifi (kiri) dan Neymar Jr.
Foto: EPA/Christophe Petit Tesson
Presiden Paris Saint-Germain Nasser Al-Khelaifi (kiri) dan Neymar Jr.

REPUBLIKA.CO.ID,  -- PARIS -- Neymar telah resmi bergabung dengan klub Prancis Paris Saint-Germain (PSG) dari Barcelona. Kehadiran bintang Brasil itu membuat PSG jadi lebih kuat, ambisi pun disuarakan.

Menurut Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi, Neymar datang salah satunya adalah untuk meraih semua trofi yang ada. "Dia langsung menghadirkan energi positif di tim. Para suporter kami telah memimpikan momen ini, dan sekarang impian itu jadi kenyataan," kata Al-Khelaifi seperti dilansir situs resmi PSG, Ahad (6/8).

Lebih lanut, dia mengatakan bahwa proyek PSG jadi lebih kuat saat pesepak bola asal Brasil itu bergabung dengan Les Parisien. "Neymar di sini untuk meraih semua trofi! Bersama-sama, kami ingin mengukir sejarah untuk Paris Saint-Germain, di kota paling indah sedunia."

Adapun, Neymar bergabung dengan PSG dengan klausa pelepasan senilai 222 juta euro. Bersama klub Ibu Kota Prancis itu Neymar dikontrak sampai 2022 dan mengenakan nomor punggung 10.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement