Senin 07 Aug 2017 08:12 WIB

Pemerintah Bantah Harga Listrik Indonesia Termahal di Dunia

Red: Nur Aini
Pekerja melakukan pengerjaan perawatan dan peninggian jaringan kabel listrik PLN di Gombong, Jawa Tengah, Selasa (18/7).
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Pekerja melakukan pengerjaan perawatan dan peninggian jaringan kabel listrik PLN di Gombong, Jawa Tengah, Selasa (18/7).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membantah informasi bahwa harga tarif dasar listrik Indonesia termahal di dunia.

"Mahal di dunia? Saya rasa tidak. Malah harga listrik kita lebih rendah dari yang tertinggi di dunia. Sama Singapura, Malaysia, kita malah lebih rendah," kata Sekretaris Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian Energi Sumber Daya Mineral Agoes Triboesono di Jakarta, Senin (7/8).

Ia menjelaskan bahwa secara penawaran infrastruktur tenaga listrik, Indonesia lebih menarik dibandingkan dengan negara lainnya, misal di tingkat ASEAN. Selain itu, pada saat ini kondisi internal Indonesia untuk pengembangan tenaga listrik dinilai lebih bagus daripada periode sebelumnya.

Ia menganggap jika ada penelitian tentang perbandingan harga listrik dan menempatkan Indonesia tarifnya paling mahal di dunia maka penelitian tersebut kurang valid atau belum jelas dalam melihat semua variabel yang dilibatkan.