REPUBLIKA.CO.ID, SINSHEIM- Pelatih Hoffenheim Julian Nagelsmann tidak berkecil hati setelah timnya menelan kekalahan di kandang sendiri dari Liverpool. Die Kraichgauer menelan kekalahan 1-2 dari Liverpool pada leg pertama play-off Liga Champions di Stadion Rhein-Neckar Arena pada Rabu (16/8) dini hari WIB.
Hasil ini memberatkan perjuangan Eugen Polanski dan kawan-kawan yang pekan depan akan bertandang ke Anfield untuk leg kedua.
"Saya rasa kami memainkan pertandingan yang bagus. Hoffenheim dominan pada babak pertama. Kami hanya sedang kurang beruntung," kata Julian, dikutip dari ESPN.
Julian memuji permainan timnya yang punya peluang lebih banyak dibandingkan tim tamu. Namun ia tak dapat menyembunyikan kekecewaan karena harus kebobolan lewat tendangan bebas pemain muda Liverpool pada babak pertama. Hoffenheim juga gagal memaksimalkan hadiah penalti yang diberikan wasit.
Julian bertekad membalas di leg kedua pekan depan di Stadion Anfield. Ia berharap anak-anak asuhnya mempertahankan determinasi seperti pada leg pertama dan belajar untuk meminimalkan kesalahan.
Pelatih yang masih berusia 30 tahun itu mengatakan, Hoffenheim tak akan gentar walau nantinya akan dapat teror dari puluhan ribu suporter Liverpool di Anfield. Baginya, main kandang dan tandang buat Die Kraichgauer selalu sama.
"Saya benar-benar tak peduli main kandang atau tandang. Kami akan mencetak lebih banyak gol tandang," ujar Julian.
Baca juga: Cetak Gol pada Debut Eropa, Alexander-Arnold Seperti Mimpi