Sabtu 19 Aug 2017 21:46 WIB

HUT Jabar, Sultan Kasepuhan Apresiasi Kepemimpinan Aher

Rep: lilis sri handayani / Red: Karta Raharja Ucu
Sultan Sepuh XIV Keraton Kasepuhan Cirebon, PRA Arief Natadiningrat.
Foto: Republika/Lilis Handayani
Sultan Sepuh XIV Keraton Kasepuhan Cirebon, PRA Arief Natadiningrat.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Provinsi Jabar merayakan hari ulang tahunnya yang ke-72 tahun, Sabtu (19/8). Ucapan selamat pun datang dari berbagai pihak, termasuk Kasultanan Kasepuhan Cirebon.

"Kasultanan Kasepuhan Cirebon menghaturkan Dirgahayu Provinsi Jabar ke-72 tahun," ujar Sultan Kasultanan Kasepuhan, Sultan Sepuh XIV, PRA Arief Natadiningrat, Sabtu (19/8).

Sultan menilai, kondisi Jabar saat ini sudah bertambah baik dan semakin sejahtera. Dia pun mengapresiasi kepemimpinan Ahmad Heryawan (Aher), selaku Gubernur Jabar selama hampir sepuluh tahun terakhir.

"Terima kasih Pak Aher, menjadi gubernur dua periode dan berakhir pada 2018 yang akan datang," tutur Sultan.

Sultan berharap, gubernur Jabar yang akan datang bisa lebih baik lagi membangun Jabar. Hal itu terutama dalam bidang ketahanan pangan, kebudayaan dan pariwisata.

Sultan pun mengingatkan kepada partai politik untuk mengusung calon gubernur yang terbaik. Yakni yang memiliki komitmen untuk membuat Jabar lebih baik dan sejahtera serta siap diturunkan jika tidak melaksanakan komitmennya. "Jangan asal memilih calon," tegas Sultan.

Ia juga meminta agar pelaksanaan pemilihan gubernur Jabar bebas dari politik uang. Dia pun mengingatkan agar partai politik tidak memungut uang kepada calon yang akan diusungnya.

"Kepada masyarakat Jabar, sudah saatnya menjadi pemilih yang cerdas. Harus memilih (calon gubernur) yang berkualitas," ucap Sultan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement