Senin 28 Aug 2017 11:10 WIB

Harga Hewan Kurban di Purwakarta Naik Jelang Idul Adha

Rep: Ita Nina Winarsih/ Red: Winda Destiana Putri
Hewan kurban
Foto: Republika/Darmawan
Hewan kurban

REPUBLIKA.CO.ID, PURWAKARTA -- Jelang Idul Adha 2017, harga hewan kurban di Kabupaten Purwakarta mengalami kenaikan. Untuk hewan kurban jenis sapi, kenaikannya antara Rp 2-3 juta per ekor. Sedangkan kambing dan domba mencapai Rp 400-500 per ekor. Kenaikan ini, salah satunya dipengaruhi tingginya biaya transportasi yang mengangkut hewan ini.

Eman Sulaeman (54 tahun), pedagang hewan kurban asal Purwadadi, Kabupaten Subang, mengatakan, harga hewan kurban tahun ini lebih mahal dari tahun kemarin. Karena, jelang Idul Ahda ini, truk fuso yang mengangkut hewan tersebut tarifnya mengalami kenaikan juga.

"Hewan kurban yang kita jual didatangkan dari Pati, Jateng, untuk dijual di Pasar Hewan Purwakarta. Jadi, harganya mahal," ujar Eman, kepada Republika, di Pasar Hewan Ciwareng, Senin (28/8).

Sapi yang dijual di pasar ini, antara lain jenis limosin dan petro. Dirinya berharap, pada awal pekan ini penjualan sapi untuk kurban akan meningkat. Mengingat, khusus di wilayah Purwakarta, Subang dan Karawang, pasar hewan kurban kali ini yang terakhir. Sebab, Idul Adha jatuh pada Jumat (1/9) lusa.