REPUBLIKA.CO.ID, MILAN — Inter Milan secara resmi telah mengumumkan bahwa striker mereka, Gabriel Barbosa, telah bergabung dengan Benfica. Penyerang timnas Brasil itu merapat ke Benfica dalam kontrak pinjaman yang memuat klausul untuk membeli.
Gabigol, nama sapaannya, bergabung dengan Nerazzurri dari klub Brasil Santos di musim lalu dengan biaya mendekati 30 juta euro. Namun, ia tidak bisa masuk dalam tim di bawah asuhan pelatih Frank de Boer, Stefano Pioli, atau Stefano Vecchi.
Gabigol juga tidak mampu meyakinkan pelatih baru Inter, Luciano Spalletti, selama pramusim. Kini, pemain berusia 21 tahun itu menerima keputusan harus hengkang dari Inter dengan status pinjaman ke Benfica.
La Beneamata telah secara resmi mengumumkan bahwa kesepakatan tersebut telah terjadi. "FC Internazionale Milano dapat memastikan bahwa Gabriel Barbosa telah bergabung dengan SL Benfica dalam sebuah kontrak pinjaman selama semusim, dengan tim Portugal juga memiliki opsi untuk membuat kesepakatan itu secara permanen," demikian pernyataan resmi klub, seperti dilansir dari Football Italia, Jumat (1/9).
Gabigol tidak membuat satu pun penampilan single pada pembukaan Serie A untuk Inter. Meskipun, dia mencetak satu gol, saat memenangkan laga melawan Bologna pada Februari lalu. Ia hanya melakoni 10 penampilan di semua kompetisi untuk Nerazzurri di musim lalu.