Sabtu 02 Sep 2017 16:25 WIB

Polisi Identifikasi Lima Korban Tewas Kecelakaan Cipali

Anggota kepolisian memeriksa mobil yang telah mengalami kecelakaan di Tol Cipali. ilustrasi.
Anggota kepolisian memeriksa mobil yang telah mengalami kecelakaan di Tol Cipali. ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON -- Satuan Lalu Lintas Polres Indramayu, Jawa Barat, berhasil mengidentifikasi lima korban tewas akibat kecelakaan di tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 132.600 pada Jumat (1/9), malam. "Awalnya, yang meninggal dunia ada satu orang, kemudian nambah lagi empat orang di rumah sakit," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Indramayu, AKP Asep Nugraha di Indramayu, Sabtu (2/9).

Asep menuturkan, kelima korban yaitu Sabar (40 tahun), Fauza (3), Siti Juhriah (43), Yasin (13), dan Sabira (18). Korban yang mengalami luka ringan ada empat, Saefudin (48), Siti Atisah (46), Qonitah (11), dan Sumayah (16). "Korban dibawa ke RSUD Ciereng Subang dan RS Mutiara Hati Subang," tuturnya.

Kecelakaan terjadi di KM 132.600 Cipali, termasuk wilayah Indramayu. Kecelakaan melibatkan minibus Kijang Super B-1711-UOZ dan Daihatsu Xenia B-1004-EMR. Minibus Toyota Kijang Super B-1711-UOZ pengemudi belum diketahui identitasnya datang dari arah Cirebon menuju Jakarta di jalur B dan pecah ban di TKP hingga oleng ke kanan menyeberang ke jalur berlawanan. Minibus itu kemudian bertabrakan dengan Daihatsu Xenia B-1004-EMR datang dari arah berlawanan jalur A.

"Pengemudi Minibus kijang super melampaui batas kecepatan sehingga pecah ban dan terjadilah kecelakaan itu," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement