Sabtu 09 Sep 2017 02:11 WIB

Nil Sebut Persib VS Semen Padang Jadi Perang Pemain Sayap

Rep: Febrian Fachri/ Red: Gita Amanda
Nilmaizar
Foto: Yudhi Mahatma/Antara
Nilmaizar

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pelatih Semen Padang Nil Maizar sepakat laga antara timnya melawan tuan rumah Persib Bandung akan jadi pertarungan sengit antar pemain sayap. Maung Bandung akan menjamu Kabau Sirah di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung pada Sabtu (9/9).

Di kubu tuan rumah ada Febri Hariyadi yang sedang on fire. Selain itu Persib juga punya Atep dan Shohei Matsunaga yang juga punya kecepatan untuk sektor sayap.

Semen Padang pun punya dua sayap yang berbahaya yakni Riko Simanjuntak dan Irsyad Maulana. Riko dan Irsyad kerap jadi momok buat Persib. Dua pemain muda ini dulu selalu mendapat perhatian khusus ketika Persib masih dilatih Djadjang Nurdajaman.

"Febri memang lagi bagus. Pemain kami Riko dan Irsyad juga dalam kondisi siap tempur. Akan seru. Bagaimana pertarungan mereka kita tunggu saja besok," kata Nil di Graha Persib, Jumat (8/9).

Namun bekas pelatih Timnas Indonesia itu mengaku harus hati-hati menghadapi Michael Essien dan kawan-kawan. Nil menyebut timnya dihantui situasi kelelahan karena baru sebelumnya bertandang ke markas Persipura Jayapura. Di mana mereka mengalami kekalahan 0-3.

Nil juga mewaspadai kebangkitan Persib yang baru saja menang meyakinkan dari markas Sriwijaya FC.

"Laga-laga krusial seperti ini harus kami waspadai. Tapi kami semua bertekad kalau Semen Padang bukanlah tim yang bisa dianggap remeh," ujar Nil.

Semen Padang sementara masih di peringkat 13 dengan nilai 37. Persib di urutan sembilan dengan angka 32.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement