Rabu 13 Sep 2017 05:56 WIB
Liga Champions

Lukaku dan Rashford Cetak Gol Perdana, MU Gasak Basel 3-0

Penyerang Manchester United Romelu Lukaku merayakan golnya ke gawang Basel.
Foto: AP Photo/Frank Augstein
Penyerang Manchester United Romelu Lukaku merayakan golnya ke gawang Basel.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United menandai comeback-nya ke Liga Champions dengan meyakinkan. Iblis Merah memetik kemenangan 3-0 atas Basel dalam laga pembuka Grup A di Old Trafford, Rabu (13/9) dini hari WIB. Kemenangan ini ditandai gol perdana Romelu Lukaku dan Marcus Rashford di Liga Champions.

MU yang masuk melalui jalur juara Liga Europa mendominasi laga sejak awal dan membuka keunggulan melalui sundulan Marouane Fellaini pada menit ke-35. Bintang timnas Belgia ini masuk pada pertengahan babak pertama menggantikan Paul Pogba yang cedera.

Sederet peluang yang kemudian tercipta pada babak pertama gagal dimaksimalkan untuk menjadi gol hingga turun minum.

Romelu Lukaku yang sepanjang babak pertama mengancam pertahanan sang juara Swiss akhirnya mencetak gol perdananya di Liga Champions dengan tandukan khasnya pada menit ke-53 untuk menggandakan keunggulan United.

Marcus Rashford masuk sebagai pemain pengganti untuk mengemas gol ketiga United, yang juga merupakan gol perdananya di kompetisi ini pada menit ke-84.

 

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement