Sabtu 16 Sep 2017 16:37 WIB

Menkes Harap Layanan PSC Terus Dikembangkan

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Andi Nur Aminah
Menteri Kesehatan Nila F Moeloek
Foto: Republika/Mahmud Muhyidin
Menteri Kesehatan Nila F Moeloek

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Menteri Kesehatan (Menkes) Nila F Moeloek berharap layanan Public Safety Center (PSC) terus dikembangkan lebih baik lagi. Apalagi, dia melanjutkan, hampir semua daerah menyambut antusias layanan tersebut. "Dulu waktu pertama kali gong ada 27 sekarang 117, semoga bisa ditingkatkan lagi," kata Nila saat Pembukaan 3rd National Annual Scientific Meeting Emergency Medicine di Malang, Sabtu (16/9).

Menurut Nila, keberadaan layanan PSC sangat membantu masyarakat dalam keadaan darurat. Sudah banyak masyarakat yang telah merasakan dampaknya karena layanan ini berfungsi selama 24 jam. Contoh kecilnya masyarakat bisa tahu Rumah Sakit (RS) mana yang masih menyediakan ruangan di saat darurat hanya dengan menekan nomor 119. "Keberadaan PSC serupa dengan Puskesmas karena sama-sama ujung tombak dalam ranah emerjensi," tegas dia.

Dengan adanya kondisi demikian, Nila menilai layanan PSC memang sudah seharusnya ditingkatkan lagi ke depannya. Koordinasi dengan lintas sektor dan antar RS harus semakin diperkuat. Terlebih lagi, tambah dia, keperluan spesialis pada bagian gawat darurat memang masih sangat diperlukan sampai saat ini.

"Kita masih perlu peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan sarana prasarananya. Kita harus buat sebaik mungkin apalagi populasi kita semakin banyak dan geografis yang heterogen," tegas dia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement