REPUBLIKA.CO.ID, Jose Mourinho merasa puas dengan langkah timnya ke babak keempat Piala Liga Inggris setelah Manchester United mengalahkan Burton Albion dengan skor 4-1, Kamis (21/9) dini hari WIB. Ia memuji aksi Anthony Martial, pemain yang sering duduk di bangku cadangan, namun dipasang sejak awal pada laga ini.
"Anthony Martial ingin melakukan sesuatu, beberapa yang dia lakukan dengan sangat baik, yang lain tidak. Tapi dia selalu berusaha dan komitmen dan kebahagiaan di lapangan seperti itu selalu penting," kata Mourinho kepada laman resmi MU.
Dua gol dari Marcus Rashford, tendangan Jesse Lingard yang berbelok arah, dan gol terakhir yang dilesakkan Anthony Martial memastikan sang juara bertahan Piala Liga Inggris akan berhadapan dengan Swansea City bulan depan.
Mourinho mengaku timnya tak bermain maksimal. Tapi, ia puas dengan pekerjaan yang dilakukan pasukannya.
"Bukan performa yang fenomenal tapi penampilan yang solid," kata dia.
Sejak awal, ujar Mou, Iblis Merah bermain dengan cara yang serius. Para pemainnya dikatakannya membutuhkan waktu 90 menit untuk bermain karena banyak dari mereka tidak tampil penuh musim ini.
"Saya pikir kami melakukan pekerjaan kami secara profesional," tegasnya.
Lihatgol Anthony Martial ke gawang Burton Albion: (sumber: Youtube)