REPUBLIKA.CO.ID, ESKISEHIR -- Islandia berada di ambang kualifikasi untuk Piala Dunia pertama mereka, setelah berhasil memetik kemenangan saat bertandang ke Turki. Tim asuhan Heimir Hallgrmsson ini mengalahkan Turki dengan skor 3-0 pada laga kualifikasi Piala Dunia Grup I di Stadion New Eskisehir, Sabtu (7/10) dinihari WIB.
Dilansir dari BBC, Sabtu (7/10), Johann Gudmundsson mencetak gol pembuka di babak pertama bagi Islandia. Dua gol selanjutnya datang dari pemain Aston Villa, Birkir Bjarnason, dan Kari Arnason yang memastikan kemenangan Islandia atas Turki.
Dengan hasil ini, Islandia memimpin grup dengan 19 poin. Mereka menjaga jarak dua angka di atas Kroasia dan Ukraina. Kemenangan ini juga mengakhiri harapan Turki untuk melaju ke Piala Dunia, seiring dengan posisi mereka di urutan keempat klasemen grup dengan 14 angka.
Selanjutnya, Islandia akan menghadapi Kosovo, yang berada di urutan keenam klasemen grup, pada pertandingan terakhir mereka pada Selasa (10/10) dinihari WIB. Kemenangan atas Kosovo akan membuat Islandia mengamankan tiket langsung ke final kompetisi akbar dunia itu tahun depan di Rusia.
Namun, mereka harus menghindari kekalahan agar tidak tergeser dari Kroasia dan Ukraina yang membuntuti di urutan kedua dan ketiga masing-masing. Dengan populasi penduduk hanya sebesar 333 ribu jiwa, Islandia telah mengalahkan Inggris di babak 16 besar Piala Eropa 2016 lalu. Hal itu mendorong pemecatan pelatih Inggris, Roy Hodgson, kala itu.
Kroasia berada di urutan kedua grup I dengan 17 angka, setelah meraih hasil imbang 1-1 dengan Finlandia. Ukraina, yang hanya meraih satu poin dari sembilan laga dalam debut kualifikasi Piala Dunia mereka, mencetak gol pembuka melalui gol bunuh diri Leart Paqarada di babak kedua. Selanjutnya, Andry Yarmolenko memastikan kemenangan Ukraina 2-0 atas Kosovo. Hasil itu membuat Ukraina berada di urutan ketiga dengan raihan angka yang sama dengan Kroasia dengan selisih gol.
Pemain Islandia Birkir Bjarnason (kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua ketika timnya mengalahkan Turki 3-0 di Eskisehir, Sabtu (7/10) dini hari WIB. (Sumber: EPA-EFE/TOLGA BOZOGLU)