REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pemilik Napoli Aurelio De Laurentiis menginginkan pelatih Maurizio Sarri untuk mengistirahatkan pemain topnya untuk pertandingan Liga Champions melawan Manchester City pada Rabu (18/10) dini hari WIB. Ia menegaskan bahwa I Partenopei memiliki prioritas lain di liga.
Napoli memimpin Serie A setelah memenangi delapan pertandingan pertama mereka. De Laurentiis mengingatkan bahwa pertandingan melawan peringkat kedua saat ini, Inter Milan sama pentingnya.
"Saya pikir dalam pertandingan ini, para pemain dengan waktu bermain lebih banyak harus beristirahat untuk memulihkan mereka," katanya kepada Gazzetta dello Sport, Senin (16/10).
"Pertandingan Inter ada di depan mata dan itu sama pentingnya. Kami harus mendekati pertandingan Inter dengan cara yang lebih masuk akal."
Laurentiis menegaskan, di pentas Eropa, Napoli hanya perlu berpikir tentang lolos ke fase berikutnya, bukan memenangkan setiap pertandingan.
City memimpin Grup F dengan enam poin dari dua pertandingan, diikuti oleh Napoli dan Shakhtar Donetsk yang masing-masing memiliki tiga angka. Adapun Feyenoord telah kalah dalam dua pertandingan pembuka mereka.
"Saya mengatakan bahwa kami perlu mengevaluasi semuanya dan menerapkan strategi yang tepat," De Laurentiis menambahkan. "Saya beruntung memiliki pelatih yang ahli strategi hebat."