REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Striker Napoli Lorenzo Insigne belum memastikan dirinya akan tampil pada laga melawan Inter Milan di Serie A Liga Italia, Ahad (22/10) mendatang. Meskipun ia telah meyakinkan kembali soal kondisi cederanya.
Pemain berusia 26 tahun ini mengatakan, ia merasa kondisinya saat ini jauh lebih baik daripada ketika ia meminta untuk digantikan pada laga melawan Manchester City di Liga Champions.
"Kita lihat besok kalau bisa bermain melawan Inter," kata Insigne kepada Mediaset Premium seperti dilansir dari Football italia, Rabu (18/10).
Striker timnas Italia ini terpaksa berhenti saat bermain membela Napoli melawan Manchester City di Liga Champions, Rabu (18/10). Insigne tampak mencengkeram bagian belakang pahanya dan berjalan tertatih-tatih selama paruh kedua laga.
Cedera tersebut datang pada waktu yang tidak tepat. Karena Napoli akan berhadapan dengan tim urutan kedua di klasemen Serie A, Inter, di San Paolo akhir pekan ini. Napoli saat ini berada di puncak klasemen unggul dua poin di atas Inter.
Sementara, pelatih Napoli Maurizio Sarri menjelaskan bahwa cedera pemainnya itu adalah rasa sakit yang tumbuh di bagian adduktor dari waktu ke waktu dan bukannya tiba-tiba muncul. Karena itu, Sarri berharap Insigne berhasil mengatasinya pada waktunya untuk mencegah kerusakan serius.