REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Striker AS Roma Edin Dzeko berharap Alvaro Morata beristirahat saat Roma melakukan lawatan ke markas Chelsea pada laga lanjutan Liga Champions, Kamis (19/10) dinihari WIB.
Striker timnas Bosnia-Herzegovina ini mengatakan, Chelsea adalah tim yang penuh dengan para pemain top. Karena itu, jika ia bisa, ia akan mengambil setidaknya lima pemain untuk tak ikut ambil bagian saat bertemu Chelsea. Namun, ada satu pemain yang lebih diwaspadainya di Chelsea, yakni Morata.
"Alvaro Morata berhasil menyesuaikan diri di Liga Primer dengan cepat. Lebih baik bagi kami jika ia tidak bermain dan beristirahat untuk pertandingan berikutnya," kata Dzeko dilansir dari Football Italia, Rabu (18/10).
Pemain berusia 31 tahun ini mengatakan, persaingan di Liga Primer sangat sulit. Terbukti dengan kalahnya Chelsea 1-2 dari Crystal Palace dalam pertandingan liga terakhir the Blues.
Karena itu, Dzeko mewaspadai tim asuhan Antonio Conte itu yang bisa bangkit dan terpacu untuk meraih kemenangan saat melawan Giallorossi. "Kami tahu akan menghadapi tim yang marah dan pelatih yang akan memotivasi mereka secara maksimal, tapi kami akan fokus pada diri sendiri," jelasnya.
Dzeko mengatakan, ia tidak pernah mencetak gol saat melawan the Blues. Karena itu, ia mengaku merasa termotivasi untuk mencetak gol dan membantu timnya.
Menurut mantan striker Manchester City ini, Chelsea adalah tim terkuat yang pernah ia hadapi namun ia belum pernah mencetak gol melawannya. Hal itulah yang menjadi alasan tambahan bagi Dzeko untuk berusaha membobol gawang the Blues.
Dzeko kini merasa dalam performa yang baik. Ia mengaku gembira dengan raihan gol yang diciptakannya di musim lalu. Ia membukukan 39 gol dalam 51 penampilan di semua kompetisi untuk Giallorossi. Pencapaiannya itu menurutnya berkat kerja sama yang baik dengan tim.
Karena itu, Dzeko menegaskan untuk tidak berhenti mencetak gol dan bekerja lebih keras dan lebih baik lagi. Ia juga merasa sangat senang karena namanya berada pada daftar 30 pemain yang masuk nominasi peraih Ballon d'Or (pemain terbaik dunia).
"Saya secara pribadi bangga bisa mencapai 100 penampilan di jersey Roma dan setelah musim pertama saya, tidak ada yang mengira itu mungkin! Saya senang tetap di sini dan berharap bisa merayakannya dengan hasil yang bagus," kata Dzeko menegaskan.