Kamis 19 Oct 2017 18:00 WIB

Persamaan Masjid Camii Tokyo dan Masjid Biru

Rep: c62/ Red: Agung Sasongko
Tokyo Camii atau Masjid Tokyo di Jepang.
Foto: Frmtr.com
Tokyo Camii atau Masjid Tokyo di Jepang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persamaan 'dua saudara kembar' itu adalah ornamen kubah yang tidak tunggal. Ada sekitar enam kubah dengan satu induk yang ukurannya lebih besar dibandingkan dengan kubah lain yang mengelilinginya.

Kubah induk ini diposisikan tepat di tengah-tengah bangunan, sementara sembilan kubah yang ukurannya lebih kecil berada di sampingnya dengan membentuk formasi melingkar.

  

Soal menara, keduanya tak sama, yakni dari segi jumlahnya. Jumlah menara yang dimiliki Blue Mosque ada enam yang posisinya mengapit setiap sudut bangunan.

Sementara, menara Masjid Camii hanya satu. Tapi, soal desain dan ukiran serta tingginya sama sekali tidak berbeda. Misalnya, tinggi menara dua kali lebih tinggi daripada bangunan utama.

Dari sekian banyak persamaan, jika dilihat dari bagian luarnya, Masjid Camii terlihat lebih ramping dengan adanya bentuk dinding yang datar. Dinding-dinding ini diberi lubang-lubang dengan pola melingkar. Selain sebagai seni, lubang-lubang ini juga berfungsi sebagai ventilasi udara. 

Selain itu, desain lain yang membuat Masjid Camii ini lebih bercelah adalah banyaknya lengkung setengah lingkaran serta ornamen khas Turki, seperti ukiran kaligrafi bernilai seni tinggi yang tersebar di setiap bagian dalam dan luar masjid.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement