Sabtu 21 Oct 2017 13:10 WIB

Amber f(x) Angkat Bicara Soal Pelecehan Seksual

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Yudha Manggala P Putra
Amber f(x)
Foto: dkpopnews.net
Amber f(x)

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- "#Metoo" sedang banyak memenuhi linimasa di media sosial. Tagar ini awalnya muncul terkait skandal pelecehan seksual yang diduga dilakukan produser film Harvey Weinstein. Namun sekarang menjadi suatu gerakan untuk mendorong suara keberanian melawan pelecehan dan kekerasan seksual di seluruh dunia.

Salah satu yang bersuara adalah anggota kelompok Kpop f(x), Amber . Ia kut berbicara tentang pelecehan seksual di negaranya.

Dilansir dari Soompi, Sabtu (21/10), Amber menulis pesannya sendiri di Instagram tentang masalah ini dan menyertakan tagar "Metoo" (artinya saya juga). "Itu terjadi di mana-mana, bahkan di sini (di Korea)," tulis Amber.

Ia kemudian melanjutkan menulis, "Saya ingin menambahkan suaraku juga. Tidak hanya dari apa yang saya alami, tetapi juga dari apa yang saya lihat dari teman-teman dan orang-orang terkasih saya. Dan karena ini sangat umum, saya benci mengatakannya.. perasaan mati rasa dan kami semua merasa seperti baru saja menghadapinya," katanya.

Penyanyi kelahiran 1992 ini meminta orang lain untuk menunjukkan cinta dan kasih sayang. "Sebagai umat manusia, mari terus menunjukkan cinta, kasih sayang dan rasa hormat satu sama lain," ujar Amber.

Sementara itu, penggemar menunjukkan dukungan mereka pada Amber. Mereka mengucapkan terima kasih karena sudah berbicara "Metoo".

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement