Rabu 25 Oct 2017 07:15 WIB

Captain Marvel Dipastikan Muncul di Avengers 4

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Brie Larson
Foto: AP
Brie Larson

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Simpang siur kabar keberadaan Captain Marvel akhirnya terpecahkan. Presiden Marvel Studio Kevin Feige mengatakan jika pahlawan super perempuan itu akan hadir di Avengers 4.

Ketika membicarakan tentang karakter wanita Marvel Cinematic Universe di masa depan dalam sebuah wawancara dengan IndieWire, Feige membenarkan penggarapan film solo Brie Larson yang memerankan Captain Marvel. Dia pun menyatakan jika karakter tersebut akan masuk ke film Avengers keempat.

"Ada banyak diskusi, mereka semua fokus pada film pasca-Tahap Tiga, Avengers 4, jadi tidak ada yang bisa kitaberikan ke publik," ujar Feige dikutip dari Aceshowbiz, Rabu (25/10).

Bos Marvel Studio ini menyatakan jika timnya sedang fokus menggarap Captain Marvel yang akan diarahkan oleh sutradara Anna Boden dan Ryan Flec. Film tersebut akan menjadi bagian besar dari perjalanan akhir yang epik dan menjadi film ke 22 selama 10 tahun.

"Sungguh, fokusnya sekarang adalah saat mengantarkan 'Captain Marvel' dan kemudian membawa cerita Captain Marvel keakhir dari semua yang telah kita mulai sejauh ini," kata pria berusia 44 tahun tersebut.

Belum ada bocoran bagaimana caranya karakter Cara Danvers akan ikut bergabung dengan Avengers. Namun, film debut superhero perempuan pertama Marvel akan tayang lebih dulu pada 8 Maret 2019 untuk menunjukkan arah selanjutnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement