Kamis 26 Oct 2017 16:27 WIB

Trump Beri Selamat pada Xi Jinping

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Ani Nursalikah
Xi Jinping
Foto: REUTERS/Lintao Zhang
Xi Jinping

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat Donald Trump memuji Presiden Cina Xi Jinping setelah terpilih kembali sebagai Sekretaris Jenderal Partai Komunis Cina yang membuka jalan baginya untuk tetap menjadi presiden Cina hingga 2022. Trump mengaku tak sabar untuk bekerja sama dengan salah satu negara komunis tersebut.

"Berbicara dengan Xi untuk mengucapkan selamat setelah terpilih kembali. Juga mendiskusikan NoKo (Korea Utara) dan perdagangan, dua isu penting," cicit Donald Trump dalam akun Twitternya seperti diwartakan BBC, Kamis (26/10).

Secara khusus, Trump menggambarkan pengangkatan kembali Xi sebagai sesuatu yang hampir tidak pernah terjadi di Cina. Dia lantas menyebut Xi Jinping merupakan seseorang yang hebat.

Seperti diketahui, Cina merupakan negara dengan ekonomi terbesar kedua setelah Amerika Serikat. Keduanya, baru-baru ini juga menanandatangani 10 kesepakatan perdagangan. Salah satunya adalah membuka pasar Cina ke lembaga pemeringkat kredit AS dan perusahaan kartu kredit.

Sementara, kedua pemimpin itu dijadwalkan akan mengadakan pembicaraan di sebuah kunjungan kenegaraan di Cina bulan depan, setelah bertemu di KTT G20 pada Juli. Dalam pertemuan ini juga akan dibahas mengenai perdagangan dan Korea Utara.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement