REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- AMIK BSI Yogyakarta, melalui BEC (BSI Entrepreneur Center), rutin menyelenggarakan seminar kewirausahaan. Hal itu dilakukan guna mempersiapkan mahasiswanya menjadi pengusaha muda.
Kali ini BEC AMIK BSI Yogyakarta kembali mengadakan seminar kewirausahaan dengan mengangkat tema ‘Saatnya Yang Muda Jadi Bos’, Acara tersebut digelar di Wisma BSI Yogyakarta, Jalan Ring Road Barat, Ambarketawang, Gamping, Yogyakarta, Rabu (25/10).
Seminar yang diikuti oleh 90 mahasiswa semester satu AMIK BSI Yogyakarta ini menampilkan nara sumber Azzam Muhammad Bayhaqi. Ia seorang entrepreneur muda sekaligus Digital Creative ICT Consultant.
Selama dua jam JustbyHaqy -- biasa Azzam disapa -- memberikan pemahaman kepada mahasiswa tips dan trik menjadi pengusaha tanpa meninggalkan kuliah, serta menjadikan bisnis yang diminati banyak orang.
Koordinator BEC AMIK BSI Yogyakarta Noor Hasan MKom mengatakan, seminar ini merupakan langkah awal upaya AMIK BSI Yogyakarta untuk memotivasi mahasiswa agar menjadi pengusaha muda. Hal itu sesuai dengan slogan BEC, yakni menjadi pengusaha sebelum wisuda.
“Selain itu, juga sebagai pendamping matakuliah kewirausahaan untuk menambah wawasan, percaya diri dan keberanian mahasiswa untuk menangkap peluang bisnis yang ada serta memutuskan menjadi wirausahawan,” ujar Noor Hasan.
Lebih lanjut, Noor Hasan menjelaskan, selain mengikuti seminar kewirausahaan, selama satu semester mahasiswa juga akan dibimbing untuk membuat perencanaan bisnis. Pada akhir semester akan diadakan BSI Entrepreneur Fair yang akan menampilkan produk hasil perencenaan bisnis mahasiswa.
“Hal itu kami lakukan dengan harapan, setelah mendapatkan pembekalan dan bimbingan, mahasiswa dapat termotivasi untuk memulai bisnis sehingga dapat menciptakan lapangan pekerjaan sejak dini,” ujar Noor Hasan.