REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badai Harvey di kawasan Houston, Texas AS, membuat draft pertama IBL pilihan Satya Wacana, DeAngelo Hamilton batal bergabung. Satya Wacana pun menggantinya dengan Jontaveus Sulton.
"Sebenarnya kecewa Hamilton tak bisa datang,tapi mau bagaimana lagi kalau penyebabnya adalah badai," kata pelatih Satya Wacana, Efri Meldi seperti dikutip dari laman resmi IBL, Kamis (26/10).
Satya Wacana sebenarnya membutuhkan center murni seperti Hamilton. Sebab, Satya Wacana tidak memiliki bigman.
Sulton, sang calon pengganti, aslinya berposisi forward. "Dari datanya dia seorang rebounder. Bisa bermain inside dan outside. Post play juga cukup bagus," kata Meldi.
Meski posisi alami Sulton adalah forward, di Satya Wacana dia akan dipasang sebagai center. Ia mengatakan sebenarnya ingin pemain center murni. Namun dari daftar pemain, beberapa center yang mereka incar sedang bermain di liga negara-negara Eropa.
Seluruh pemain asing yang akan bermain di IBL Pertalite 2017/2018 diharapkan sudah tiba di Jakarta pada awal November. Mereka bisa memperkuat klub masing-masing pada turnamen Piala Perbasi 2017 di Britama Arena Kelapa Gading Jakarta, 6-10 November.